Di Zaman yang serba modern semua peralatan menggunakan listrik, baik untuk kebutuhan rumah tangga ataupun yang lain. Diantaranya adalah mesin cuci, mesin cuci sangat membantu kita dikala kita sudah capek kita bisa mencuci tanpa mengunakan tenaga tangan. Bermacam-macam merek mesin cuci yang beredar di pasaran. Mesin cuci merek LG, mesin cuci Sharp atau mesi cuci Electrolux semua menawarkan keunggulan masing-masing. Tetapi pada dasarnya semua mesin cuci memiliki fungsi yang sama yaitu sebagai mesin cuci dan sebagai pengering.
Ketika mesin cuci kita rusak dan tidak bisa digunakan tentunya kita menjadi panik tetapi tidak usah bingung dan jangan terburu-buru membawa ke tukang servis yang kadang-kadang bisa mengeluarkan dana yang cukup banyak, karena sebenarnya permasalahannya sangat sederhana dan kita kita bisa mengecek untuk memperbaiki sendiri.
1. KEMUNGKINAN KERUSAKAN PADA KONDENSATOR (mesin tidak bisa berputar)
1.Kondensator asli pabrik mesin cuci |
a. Siapkan peralatan sederhana seperti obeng, tang potong/gunting, isolasi listrik
b. Lepaskan/cabut arus listrik ke PLN
c. Buka baut panel bagian belakang mesin cuci (Kondensator berwarna hitam bulat berbentuk 2 tabung pendek dan panjang dijadikan satu biasanya tabung yg panjang untuk mesin pencuci dan yang pendek untuk mesin pengering seperti gbr 1 disamping. Kalau yang mati mesin pengering saja, berarti yang diganti yg pendek aja khusus pengering seperti gbr 2 dibawah, jcukup memotong kabel yg kondensator pendek dan diganti dengan kondensator yang baru kondensator biasanya diletakan dibagian belakang besin cuci)
d. Kemudian lepaskan kondensator dan lepas kabel yang menghubungkan.
e. Perhatikan sambungan kabel yang menghubungkan ke kondensator, bila perlu catat koneksi kabel-kabel itu.
f. Setelah Kondesator dilepas bawa ke toko spare part mesin cuci. Bisa di beli di toko elektronik atau toko mesin cuci. kalau tidak ada yang asli cari yang kemampuan amperenya lebih tinggi dari yang asli. Harganya juga murah tidak sampai Rp 50.000
2.kondensator pengganti |
h. Setelah dapat kondensator yang baru, pasangkan kembali kabel-kabel yg sudah kita ingat tadi kemudian isolasi untuk mencegah konsleting.
i. Tahap selanjutnya anda tinggal mencoba hasil dari servisan anda semoga berhasil
2. KEMUNGKINAN KERUSAKAN PADA TIMER.
Sistem timer mesin cuci yang dijumpai dipasaran menggunakan dua sistem yaitu manual dan elektronik. Untuk mesin cuci sistem elektronik bagi yang awam harus berhati-hati jika ingin memperbaiki sendiri. Minimal harus mempunyai dasar kelistrikan dan elektronik. Untuk memperbaiki atau mengganti mesin cuci sistem timer manual cukup mudah. Berikut langkah-langkah memperbaiki timer mesin cuci sistem manual.
a. Siapkan peralatan sederhana seperti obeng, tang potong/gunting, isolasi listrik
b. Lepaskan/cabut arus listrik ke PLN
c. Buka baut panel bagian atas atau belakang tergantung merk mesin cuci (bagian dimana timer berada)
d. Setelah timer terlihat lepaskan timer
e. Potong kabel-kabel yang terhubung ke timer, perhatikan warna kabel, bila perlu catat koneksi kabel-kabel itu terhadap bagian dalam timer.
f. Bila perlu perhatikan skema rangkaian mesin cuci, biasanya di tutup belang mesin cuci
g. Setelah timer dilepas bawa ke toko spare part mesin cuci sebagai contoh. Bisa di beli di toko elektronik atau toko mesin cuci. Beli yang sistem timernya sama, kalau tidak ada yang asli. harganya biasanya sekitar Rp 50.000 an
h. Setelah dapat timer yang baru, pasangkan kembali kabel-kabel timer sesuai dengan yg sudah kita ingat tadi kemudian isolasi untuk mencegah konsleting.
i. Tahap selanjutnya anda tinggal mencoba hasil dari servisan anda
Demikian sedikit pengalaman mudah2an dapat bermanfaat
Benar Mesin Cuci Saya ada masalah di Potongan kabel-kabel yang terhubung ke timer, Terimakasih atas atensi MEMPERBAIKI SENDIRI MESIN CUCI ..
BalasHapus" Very Good "
thanks infonya gan mantab ilmunya salam kenal dari Service Mesin Cuci Surabaya, Service Mesin Cuci Sidoarjo
BalasHapus