Selasa, 23 November 2010

Yonif 600/Raider Juara I Lomba Voly Ball Antar Satuan Piala Pangdam




BALIKPAPAN (15/03),Tim Voly Ball dari satuan Yonif 600/Raider berhak mendapatkan piala dan tropi serta uang pembinaan dari Pangdam V/Tpr setelah memenangkan pertandingan melawan Tim dari satuan Pomdam VI/Tpr dengan skor 3 : 2 dalam kompetisi Voly Ball antar satuan yang bertajuk turnamen Voly Ball Piala Pangdam VI/Tpr tahun 2010 antar satuan yang berlangsung di lapangan Bekangdam VI/Tpr Balikpapan Senin(15/03). Final kejuaraan lomba Voly Ball piala Pangdam tersebut juga di saksikan langsung oleh Pangdam VI/Tpr Mayjen TNI Tono Suratman serta Ibu ketua Persit KCK Ny. Lia Tono Suratman serta sejumlah para Asisten Kasdam VI/Tpr, Kabalak dan para prajurit dan PNS Kodam VI/Tpr.
Image      Dalam pertandingan tersebut setidaknya dua tim saling adu kekuatan dan bermain imbang hingga 5 set dengan skor 3:2 yang dimenangkan tim Voly Ball dari satuan Yonif 600/R. Di set pertama Tim Voly dari Pomdam unggul dengan nilai 25-18, di set kedua Tim 600/R unggul dengan nilai 28-26, set ketiga 600/R unggul lagi dengan nilai 25-21, set keempat Pomdam kembali unggul dengan nilai 25-10 dan pada set kelima Tim Voly Ball dari 600/Raider kembali unggul dan membawa Tim Raider menjadi juara I dengan nilai 15-13 dan Tim Voly Ball dari Pomdam harus puas duduk pada peringkat ke 2.
    Masih ditempat yang sama sebelum Tim Pomdam melawan Tim 600/Raider bermain juga berlangsung pertandingan kejuaran Final Voly Ball putri antara Tim Voly Ball Persit Dodikjur Rindam VI/Tpr melawan Tim Gabungan Persit Cabang IV yang dimenangkan oleh Tim Voly Ball dari Gabungan IV dengan skor 3:0(25-9,25-12,25-19).
    Sesuai rencana untuk penyerahan piala, Tropi serta uang pembinaan akan diserahkan langsung oleh Pangdam VI/Tpr pada tangal 17 Maret nanti usai pelaksanaan Upacara Bendera 17 an dihalamam Makodam VI/Tpr Balikpapan.
    Kegiatan pertandingan lomba voly ball tersebut merupakan salah satu diantara sederet kegiatan perlombaan yang digelar oleh Kodam VI/Tpr diawal tahun 2010 dalam upaya pembinaan satuan. Suasana meriah ramai dan seru dalam final petandingan voly ball tersebut tak lepas dari upaya masing masing sporter pendukung dari satuan Pomdam dan Yonif 600/Raider dalam membangkitkan semangat para pemain.
(Penerangan Kodam VI/Tpr)
 http://www.kodam-mulawarman.mil.id/content/view/781/52/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar